Berselang Hitungan Jam Setelah Dikukuhkan, KPK Saudi Tangkap 11 Pangeran - Go Asianews

Breaking


Minggu, 05 November 2017

Berselang Hitungan Jam Setelah Dikukuhkan, KPK Saudi Tangkap 11 Pangeran

Raja Salman

Goasianews.com
Riyadh (Arab Saudi) - Beberapa jam setelah di bentuk, komite anti korupsi Arab Saudi yang dipimpin oleh bin Mohammed bin Salman sang putra Mahkota bergerak secepat kilat, dan langsung menggelegar dan menyambar bagaikan petir.
Diwartakan Reuters, Minggu (5/11/2017), pembentukan komite anti korupsi itu diumumkan langsung oleh Raja Salman bin Abdulaziz pada Sabtu (5/11) kemarin. Disampaikan oleh Raja Salman bahwa komite itu dipimpin oleh bin Mohammed bin Salman sang putra Mahkota.

Mohamed bin Salman merupakan Putra Mahkota yang baru berusia 32 tahun. Ia tampak sudah begitu dominan di kebijakan militer, hubungan asing, ekonomi, dan sosial Saudi.

Beberapa jam setelah di kukuhkan, dan masih pada hari yang sama, komite antikorupsi itu membuat gebrakan. Sebanyak 11 pangeran dan empat anggota kabinet Saudi ditangkap terkait dugaan korupsi dan penyuapan.

Nama-nama pangeran dan anggota kabinet yang ditangkap belum di umumkan. Hanya saja diketahui salah satunya adalah Alwaleed bin Talal, pangerang yang termasuk daftar orang terkaya dunia.

Diperkirakan akan ada tambahan tersangka saat pengembangan kasusus nanti.


#GAnews / Reuters

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat datang di www.goasianews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred:
-->