GoAsianews.com
PADANG - Atas nama Pemerintah Kota Padang, Wali Kota Hendri Septa tak mampu menyembunyikan kegembiraan dan rasa syukurnya atas kebaikan-kebaikan dan kepedulian yang dilihatkan oleh warga kota yang ia pimpin.
Seperti kali ini yang dilihatkan oleh warga dari keluarga besar Kaum Suku Tanjung yang ada di kawasan Kampung Sudut RT 01 RW 13, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan.
Sebidang tanah dengan luas 5x65 m2 yang dimiliki telah mereka hibahkan kepada Pemko Padang untuk mendukung kepentingan umum seperti pembuatan jalan masyarakat di kawasan tersebut.
Pembuatan jalan lingkar itu juga bertepatan dengan pelaksanaan kegiatan Manunggal Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tahun 2021 yang dilakukan Pemerintah Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan.
"Alhamdulillah, kita sangat bersyukur dengan adanya warga kita yang saling peduli untuk kebersamaan. Seperti keluarga besar kaum Suku Tanjung di RT 01 RW 13 Kelurahan Rawang ini," ucap Wako.
"Hal ini menjadi sebuah rahmat dan kemuliaan bagi kita bersama dan semoga menjadi ladang amal serta memberikan kebaikan di dunia dan akhirat bagi mereka," ungkap Wako lagi sewaktu menerima prosesi penyerahan surat hibah tanah dari Mamak Kepala Waris (MKW) Suku Tanjung sembari meninjau pelaksanaan pembuatan jalan bagian kegiatan BBGRM yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kelurahan Rawang, Sabtu pagi (29/5/2021).
Wako Hendri Septa juga berharap, semoga hal mulia yang dilihatkan keluarga besar Kaum Suku Tanjung tersebut dapat menginspirasi warga masyarakat atau kaum persukuan lainnya di Kota Padang untuk melakukan hal serupa.
"Maka itu kami juga mengimbau dan mengajak kepada seluruh warga Kota Padang mari kita jadikan hal ini sebagai suri tauladan. Demi kepentingan umum, mari kita saling memberikan yang terbaik. Karena apabila kita semuanya saling mendukung dan saling berbagi kepedulian, maka insya Allah kota yang kita cintai ini akan semakin baik, maju dan lebih sukses lagi hingga masa-masa mendatang," harap wako mengapresiasi.
Sementara itu, Guslim salah seorang perwakilan keluarga besar kaum Suku Tanjung di Kampung Sudut RT 01 RW 13 Kelurahan Rawang menyebutkan, sebidang tanah yang dihibahkan ini sejatinya murni untuk mendukung pembuatan jalan lingkar yang bisa diakses oleh masyarakat. Tanah ini milik warga kaum Suku Tanjung atas nama ahli waris Ardi Nursyam dengan total luas tanah sebesar 325 m2.
"Jadi yang melatarbelakangi kita untuk menghibahkan tanah ini yaitu semata hanya demi mendukung kepentingan umum. Seiring adanya pengerjaan pembukaan akses jalan lingkar bagi warga di sini, makanya kita sepakat menghibahkan tanah yang kita miliki tersebut. Semoga saja bermanfaat bagi warga, itu saja niat dan keinginan kita," tutur pria yang juga Ketua Forum RT/RW Kelurahan Rawang itu.
Sementara itu Camat Padang Selatan Teddy Antonius ikut menyambut baik atas pemberian hibah sebidang tanah dari keluarga besar kaum Suku Tanjung tersebut.
"Bantuan hibah sebidang tanah ini sangat mendukung pembuatan jalan lingkar bahagian dari kegiatan Manunggal BBGRM yang kita lakukan di RT 01 RW 13 Kelurahan Rawang ini. Kegiatan ini penting kita lakukan mengingat hal itu telah menjadi kebutuhan yang diidam-idamkan warga setempat selama ini," sebutnya didampingi Lurah Rawang Ahmad Yani.
"Alhamdulillah, kita bersyukur sekali partisipasi warga baik RT/RW dan LPM serta seluruh elemen masyarakat di sini cukup tinggi. Hal itu terlihat dari selama enam hari pengerjaan pembangunan jalan ini sudah melihatkan hasil yang signifikan," pungkas Teddy menambahkan.(Dv/BT/Prokompim Pdg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar