GoAsianews.com
Denpasar (BALI) - Kepolisian Daerah (Polda) Bali menggelar operasi pasar murah dalam rangka menekan harga sejumlah kebutuhan pokok pangan atau sembako yang dibutuhkan masyarakat menjelang hari raya Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.
Kapolda Bali, Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si., didampingi Wakapolda dan beberapa PJU Polda Bali hadir langsung dalam kegiatan tersebut. Polda Bali bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bali dan Bulog.
Adapun sejumlah kebutuhan pokok yang dijual dalam kegiatan operasi pasar ini, seperti beras SPHP 5 KG Rp 41.500, beras premium beras kita 5 KG Rp 58.000, beras 10 KG beras kita Rp 114.000, beras merah 1 KG Rp 20.000, gula manis kita 1 KG Rp 13.500 dan minyak kita 1 liter Rp 13.000 dilansir dari Elshinta.
Pada kesempatan tersebut, Kapolda mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada umat muslim, dan juga berharap melalui kegiatan yang dilakukan oleh Polda Bali ini dapat mengendaliakan harga bahan pokok sehingga tetap stabil.
"Hari ini kami Polda Bali bekerja sama dengan Pemprov Bali melaksanakan pengecekan harga-harga komoditas yang ada di Pasar Badung ini, baik itu harga daging sayur dan buah-buahan, pada prinsipnya ketersediaan tercukupi dan harga relatif stabil," ujar Kapolda, saat memberikan keterangan, Kamis (13/4/23).
Sementara itu, Kapolda menyempatkan diri untuk menemui dan bertanya langsung kepada sejumlah pedagang dalam kegiatan pengecekan harga bahan pokok dan operasi pasar murah di Pasar Badung.
"Selain itu kami juga melaksanakan operasi pasar bersama instansi terkait, dengan menjual kebutuhan pokok sebagaimana harga yang ditentukan pemerintah dan ini gunanya untuk menjaga kestabilan harga bahan pokok menjelang hari raya Idul Fitri," tambahnya.
Dalam kegiatan tersebut, Polda Bali juga melaksanakan kegiatan pembagian sembako yaitu 150 paket dibagikan kepada masyarakat sekitar pasar Badung diantaranya tukang parkir, tukang panggul serta orang tua kemudian 50 paket lagi dibagikan kepada anak yatim dari yayasan Al-Itihad Rasyid.
(sy/hn/um)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar